Close

Vaksin Bisa Rusak Otak? Itu Hoaks!

Jakarta, Kominfo – Beredar unggahan berisi klaim vaksin berbahaya bagi manusia. Konten yang tersebar lewat media sosial itu mengklaim vaksin mengandung zat aluminium yang bisa merusak otak.

Setelah Tim AIS Kementerian Komunikasi dan Informatika melakukan  penelusuran ditemukan fakta bahwa situs Liputan6.com menyebutkan klaim itu tidak benar.

Associate Professor dan Peneliti Kimia Farmasi Universiti Putra Malasyia Bimo A. Tejo mengatakan bahwa virus yang menyerang otak memang ada.  “Namun, bukan karena vaksin atau kandungan aluminium,” tegasnya.

Menurut Bimo A. Tejo Semua vaksin yang sudah mendapat izin edar berarti sudah lolos uji klinis.  “Kandungan garam alumimiun dalam vaksin kecil sekali. Tidak ada bukti juga vaksin yang mengadung aluminium bisa menyerang otak,” pungkasnya.

Berikut laporan isu hoaks dan disinformasi yang telah diidentifikasi Tim AIS Kementerian Kominfo, Jumat (27/11/2020):

  1. Akun Twitter Mengatasnamakan Bank BRI
  2. Susi Pudjiastuti Menari di Atas Pecahan Beling Usai Edhy Prabowo Diciduk KPK
  3. Data Skor Hasil Debat Publik Paslon Pilkada Purbalingga Tahun 2020
  4. Ali Mochtar Ngabalin Ditangkap KPK
  5. Vaksin Mengandung Aluminium Bisa Merusak Otak
  6. Fahri Hamzah Disebut Masuk Daftar Rombongan Maling Benih Lobster
  7. Video Buaya Muncul di Tanggamus Lampung

Related Posts

Tinggalkan Balasan